Kolaborasi dalam Dakwah & Tarbiyah

Kendari, wahdasultra.or.id — Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Wahdah Islamiyah (WI) kota Kendari menggelar Musyawarah Pengurus Pleno (MPP) secara virtual, Rabu (10/08/2021).

Kegiatan yang dihadiri oleh pengurus harian dan ketua departemen dari DPD WI Kendari tersebut dilakukan dengan membahas program kerja yang akan dijalankan oleh Wahdah Islamiyah Kendari selama empat bulan kedepan, dimulai pada Februari – Mei 2021.

Salah satu program utama dari Wahdah Islamiyah Kendari ialah dengan menjadikan Al-Quran sebagai sarana utama dalam pembembinaan umat.

Ketua DPD Wahdah Islamiyah Kendari, ustadz Riyan Saputra, S.Pd,I., M.Pd berharap, agar program kerja Wahdah Islamiyah tersebut dijalankan secara maksimal sehingga manfaatnya bisa dirasakan oleh semua lapisan masyarakat yang ada di kota Kendari.

“Harapan kami agar terlaksananya program kerja secara maksimal sehingga kemanfaatan yg ditebarkan oleh WI kendari sampai pada masyarakat disemua lapisannya,” terangnya.

Beliau mambahkan, adapun strategi yang akan dilakukan oleh Wahdah Islamiyah Kendari ialah dengan maksimalisasi pengontrolan program kerja dengan senantiasa melakukan musyawarah pekanan oleh pengurus DPD WI Kendari.

Dalam kesempatan tersebut beliau juga menghimbau kepada seluruh kader Wahdah Islamiyah Kendari untuk tetap beraktivitas dalam menebar manfaat untuk umat dengan tetap mematuhi arahan pemerintah dan ulama terkait penerapan protokol kesehatan seraya bertawakal dan meminta perlindungan kepada Allah Subhanahu Wataala.

Media Partners Dakwah

Artikulli paraprakMengurai Makna Istilah Hizbiyah
Artikulli tjetërDPD Wahdah Islamiyah Kolaka Sukses Gelar Daurah Ta’rifiyah

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini