Kolaborasi dalam Dakwah & Tarbiyah

MAKASSAR – Ketua Umum DPP Wahdah Islamiyah, Ustaz Dr. KH. Muhammad Zaitun Rasmin, Lc., M.A., membuka Musyawarah Pengurus Pleno (MPP) III DPP Wahdah Islamiyah yang diadakan di Aula Kantor Pusat Wahdah Islamiyah Makassar (5/7/2024). Kegiatan tersebut akan berlangsung hingga 7 Juli 2024.

Dalam sambutannya, Ustaz Zaitun menyampaikan rasa syukur kepada Allah Subhanahu wa Ta’ala atas terselenggaranya acara ini. Ia berharap kegiatan ini dapat berjalan lancar hingga selesai dengan izin dan taufik dari Allah Subhanahu wa Ta’ala.

“Kegiatan MPP ini sangat penting untuk mengevaluasi berbagai program di semester pertama dan menyiapkan rencana untuk semester kedua tahun 2024,” ujarnya.

Pihaknya mengingatkan tentang pentingnya evaluasi dalam setiap program.

“Gagal merencanakan sama dengan merencanakan kegagalan. Oleh karena itu, musyawarah dan evaluasi adalah kunci untuk perencanaan yang lebih baik,” kata Ustaz Zaitun.

Evaluasi yang objektif diperlukan untuk memperbaiki apa yang keliru dan mempersiapkan program-program dengan lebih baik di masa mendatang.

Ustaz Zaitun juga mengingatkan bahwa evaluasi dalam Islam tidak untuk saling menyalahkan, tetapi mencari apa yang salah dan memperbaikinya.

“Evaluasi yang kita lakukan bukan untuk mencari siapa yang salah, tetapi apa yang salah. Dengan pertanyaan ‘apa yang salah’, kita akan lebih objektif dalam introspeksi dan evaluasi,” tegasnya.

Sumber: wahdah.or.id (Dengan penyesuaian)

Media Partners Dakwah

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here